Jumat, 24 Desember 2010

OTAK

Otak (bahasa Inggris: encephalon) adalah pusat sistem saraf (bahasa Inggris: central nervous system, CNS) pada vertebrata dan banyak invertebrata lainnya.
Otak mengatur dan mengkordinir sebagian besar, gerakan, perilaku dan fungsi tubuh homeostasis seperti detak jantung, tekanan darah, keseimbangan cairan tubuh dan suhu tubuh. Otak juga bertanggung jawab atas fungsi seperti pengenalan, emosi. ingatan, pembelajaran motorik dan segala bentuk pembelajaran lainnya.
Otak terbentuk dari dua jenis sel: glia dan neuron. Glia berfungsi untuk menunjang dan melindungi neuron, sedangkan neuron membawa informasi dalam bentuk pulsa listrik yang di kenal sebagai potensi aksi. Mereka berkomunikasi dengan neuron yang lain dan keseluruh tubuh dengan mengirimkan berbagai macam bahan kimia yang disebut neurotransmiter. Neurotransmiter ini dikirimkan pada celah yang dikenal sebagai sinapsis. Avertebrata seperti serangga mungkin mempunyai jutaan neuron pada otaknya, vertebrata besar bisa mempunyai hingga seratus milyar neuron.
Otak manusia [1] adalah struktur pusat pengaturan yang memiliki volume sekitar 1.350cc dan terdiri atas 100 juta sel saraf atau neuron. Otak manusia bertanggung jawab terhadap pengaturan seluruh badan dan pemikiran manusia. Oleh karena itu terdapat kaitan erat antara otak dan pemikiran. Otak dan sel saraf didalamnya dipercayai dapat mempengaruhi kognisi manusia. Pengetahuan mengenai otak mempengaruhi perkembangan psikologi kognitif.

Bagian otak manusia

Pada anatomi otak vertebrata, otak depan (bahasa Inggris: prosencephalon, forebrain) adalah bagian atas dari otak. Pada tahap perkembangan sistem saraf pusat (bahasa Inggris: five-vesicle stage), otak depan berkembang dan memisahkan diri menjadi otak besar dan diensefalon. Jika pada masa embrio, otak depan mengalami hambatan untuk berkembang menjadi kedua lobus ini, maka akan terjadi suatu kondisi yang disebut holoprosensefali (bahasa Inggris: holoprosencephaly).

Otak besar

Otak besar (bahasa Inggris: telencephalon, cerebrum) adalah bagian depan yang paling menonjol dari otak depan. Otak besar terdiri dari dua belahan, yaitu belahan kiri dan kanan. Setiap belahan mengatur dan melayani tubuh yang berlawanan, belahan kiri mengatur tubuh bagian kanan dan sebaliknya. Jika otak belahan kiri mengalami gangguan maka tubuh bagian kanan akan mengalami gangguan, bahkan kelumpuhan. Tiap belahan otak depan terbagi menjadi empat lobus yaitu frontal, pariental, okspital, dan temporal. Antara lobus frontal dan lobus pariental dipisahkan oleh sulkus sentralis atau celah Rolando.
Istilah telencephalon mengacu pada struktur embrio yang kemudian berkembang menjadi cerebrum:
  • Dorsal telencephalon atau pallium berkembang menjadi cerebral cortex
  • Ventral telencephalon atau sub-pallium berkembang menjadi basal ganglia.

 Korteks otak besar

Korteks otak besar (bahasa Inggris: cerebral cortex, grey matter) merupakan lapisan tipis berwarna abu-abu yang terdiri dari 15 - 33 milyar neuron yang masing-masing tersambung ke sekitar 10.000 sinapsis, satu milimeter kubik terdapat kurang lebih satu milyar sinapsis. Komunikasi yang terjadi antar neuron dalam bentuk deret panjang pulsa sinyal yang disebut potensial aksi dimungkinkan melalui fiber protoplamik yang disebut akson yang dapat dikirimkan hingga ke bagian jauh dari otak atau tubuh untuk menemukan reseptor sel tertentu.
Terdapat enam lapisan korteks, neokorteks/isokorteks, arcikorteks, paleokorteks, allokorteks yang berlipat-lipat sehingga permukaanya menjadi lebih luas dengan ketebalan 2 hingga 4 mm. Lapisan korteks terdapat berbagai macam pusat saraf yang mengendalikan ingatan, perhatian, persepsi, pertimbangan, bahasa dan kesadaran.

Ganglia dasar

Ganglia dasar (bahasa Inggris: basal ganglia, white matter) merupakan lapisan yang berwarna putih. Lapisan dalam banyak mengandung serabut saraf, yaitu Dendrit dan Neurit
Otak besar merupakan pusat saraf utama, karena memiliki fungsi yang sangat penting dalam pengaturan semua aktivitas tubuh, khususnya berkaitan dengan kepandaian (inteligensi), ingatan (memori), kesadaran, dan pertimbangan. Secara terperinci, aktivitas tersebut dikendalikan pada daerah yang berbeda. Di depan celah tengah (sulkus sentralis) terdapat daerah motor yang berfungsi mengatur gerakan sadar. Bagian paling bawah pada korteks motor tersebut mempunyai hubungan dengan kemampuan bicara. Daerah Anterior pada lobus frontalis berhubungan dengan kemampuan berpikir. Di belakang (Posterior) sulkus entralis merupakan daerah sensori. Pada daerah ini berbagai sifat perasaan dirasakan kemudian ditafsirkan. Daerah pendengaran (auditori) terletak pada lobus temporal. Di daerah ini, kesan atau suara diterima dan diinterpretasikan. Daerah visual (penglihatan) terletak pada ujung lobus oksipital yang menerima bayangan dan selanjutnya bayangan itu ditafsirkan. Adapun pusat pengecapan dan pembau terletak di lobus temporal bagian ujung anterior.

Diensefalon

Diensefalon (bahasa Inggris: diencephalon, interbrain) adalah bagian otak yang terdiri dari:
  • mid-diencephalic territory
    • pretalamus / ventral talamus / subtalamus, terletak di bawah kelenjar hipotalamus. Nuklei berupa zona incerta, thalamic reticular nucleus, dan fields of Forel. Pretalamus terpola sinyal SHH (bahasa Inggris: sonic hedgehog homolog) dari ZLI dan setelah itu membuat koneksi yang berbeda-beda ke striatum (caudate nucleus dan putamen) dalam otak depan, ke talamus (gugus medial dan lateral nucleus) dalam otak kecil, dan ke red nucleus dan substantia nigra dalam otak tengah. Pretalamus ditengarai mempunyai andil dalam pengendalian pola konsumsi termasuk defecation dan copulation.
    • zona limitan intratalamika (bahasa Inggris: zona limitans intrathalamica, ZLI) yang berfungsi sebagai pusat sinyal layaknya cerebrum dan sebagai pembatas antara talamus dan pretalamus.
    • talamus / dorsal talamus yang berfungsi antara lain menghubungkan komunikasi antar belahan otak besar.
  • hipotalamus, merupakan pusat pengendalian waktu biologis, suhu tubuh dan sekresi hormon dan fungsi biologis lain. Hipotalamus terletak di dasar otak depan.
  • epitalamus
  • pretektum

Otak tengah

Otak tengah (bahasa Inggris: mesencephalon) adalah bagian otak yang mempunyai struktur:
  • tektum, terdiri dari 2 pasang colliculi yang disebut corpora quadrigemina:
    • inferior colliculi, terlibat pada proses pendengaran. Sinyal yang diterima dari berbagai nukleus batang otak diproyeksikan menuju bagian dari talamus yang disebut medial geniculate nucleus untuk diteruskan menuju korteks pendengaran primer (bahasa Inggris: primary auditory cortex).
    • superior colliculi, berperan sebagai awal proses visual dan pengendalian gerakan mata
  • cerebral peduncle

Otak belakang

Otak belakang (bahasa Inggris: myelencephalon, metencephalon, rhombencephalon) meliputi jembatan Varol (bahasa Inggris: pons, pons Varolii), sumsum lanjutan (bahasa Inggris: medulla oblongata), dan otak kecil (bahasa Inggris: cerebellum). Ketiga bagian ini membentuk batang otak (bahasa Inggris: brainstem).
  • Jembatan Varol berisi serabut saraf yang menghubungkan lobus kiri dan kanan otak kecil, serta menghubungkan otak kecil dengan korteks otak besar.
  • Sumsum lanjutan membentuk bagian bawah batang otak serta menghubungkan jembatan pons dengan sumsum tulang belakang. Sekelompok neuron pada formasi retikular di dalam sumsum lanjutan berfungsi mengontrol sistem pernafasan, dan syaraf kranial yang berfungsi mengatur laju denyut jantung juga berada pada sumsum ini.[2] Selain itu juga berperan sebagai pusat pengatur refleks fisiologi, tekanan udara, suhu tubuh, pelebaran atau penyempitan pembuluh darah, gerak alat pencernaan, dan sekresi kelenjar pencernaan. Fungsi lainnya ialah mengatur gerak refleks, seperti batuk, bersin, dan berkedip.

Otak Kecil

Otak kecil (bahasa Inggris: cerebellum) merupakan bagian terbesar otak belakang. Otak kecil ini terletak di bawa lobus oksipital serebrum. Otak kecil terdiri atas dua belahan dan permukaanya berlekuk-lekuk. Fungsi otak kecil adalah untuk mengatur sikap atau posisi tubuh, keseimbangan, dan koordinasi gerakan otot yang terjadi secara sadar. Jika terjadi cedera pada otak kecil, dapat mengakibatkan gangguan pada sikap dan koordinasi gerak otot. Gerakan menjadi tidak terkoordinasi, misalnya orang tersebut tidak mampu memasukkan makanan ke dalam mulutnya.

 Referensi

  1. ^ Beatty, J. (2001) The Human Brain: Essentials of Behavioral Neuroscience. Thousand Oak, CA : Sage Publicaion
  2. ^ (en)"Medulla". College of Science, University of Idaho. http://www.sci.uidaho.edu/med532/medulla.htm. Diakses pada 28 Februari 2010.

Rabu, 10 November 2010

Apa Itu Insomnia?


Insomnia adalah gejala[2] kelainan dalam tidur berupa kesulitan berulang untuk tidur atau mempertahankan tidur walaupun ada kesempatan untuk itu. Gejala tersebut biasanya diikuti gangguan fungsional saat bangun.
Insomnia sering disebabkan oleh adanya suatu penyakit atau akibat adanya permasalahan psikologis. Dalam hal ini, bantuan medis atau psikologis akan diperlukan. Salah satu terapi psikologis yang efektif menangani insomnia adalah terapi kognitif.[3] Dalam terapi tersebut, seorang pasien diajari untuk memperbaiki kebiasaan tidur dan menghilangkan asumsi yang kontra-produktif mengenai tidur.
Banyak penderita insomnia tergantung pada obat tidur dan zat penenang lainnya untuk bisa beristirahat. Semua obat sedatif memiliki potensi untuk menyebabkan ketergantungan psikologis berupa anggapan bahwa mereka tidak dapat tidur tanpa obat tersebut.

Diagnosa

Spesialis tidur kedokteran memenuhi syarat untuk mendiagnosis berbagai gangguan tidur. Pasien dengan berbagai penyakit termasuk sindrom fase tidur tertunda sering salah didiagnosis sebagai Insomnia.
Untuk mendiagnosis insomnia, dilakukan penilaian terhadap:
  • Pola tidur penderita.
  • Pemakaian obat-obatan, alkohol, atau obat terlarang.
  • Tingkatan stres psikis.
  • Riwayat medis.
  • Aktivitas fisik.
Diagnosis berdasarkan kepada kebutuhan tidur secara individual.

Penyebab

Insomnia bukan suatu penyakit, tetapi merupakan suatu gejala yang memiliki berbagai penyebab, seperti kelainan emosional,kelainan fisik dan pemakaian obat-obatan.
Sulit tidur sering terjadi, baik pada usia muda maupun usia lanjut; dan seringkali timbul bersamaan dengan gangguan emosional, seperti kecemasan, kegelisahan, depresi atau ketakutan.
Kadang seseorang sulit tidur hanya karena badan dan otaknya tidak lelah.
Dengan bertambahnya usia, waktu tidur cenderung berkurang. Stadium tidur juga berubah, dimana stadium 4 menjadi lebih pendek dan pada akhirnya menghilang, dan pada semua stadium lebih banyak terjaga. Perubahan ini, walaupun normal, sering membuat orang tua berfikir bahwa mereka tidak cukup tidur.
Pola terbangun pada dini hari lebih sering ditemukan pada usia lanjut. Beberapa orang tertidur secara normal tetapi terbangun beberapa jam kemudian dan sulit untuk tertidur kembali.
Kadang mereka tidur dalam keadaan gelisah dan merasa belum puas tidur. Terbangun pada dini hari, pada usia berapapun, merupakan pertanda dari depresi.
Orang yang pola tidurnya terganggu dapat mengalami irama tidur yang terbalik, mereka tertidur bukan pada waktunya tidur dan bangun pada saatnya tidur.
Hal ini sering terjadi sebagai akibat dari:
  • Jet lag (terutama jika bepergian dari timur ke barat).
  • Bekerja pada malam hari.
  • Sering berubah-ubah jam kerja.
  • Penggunaan alkohol yang berlebihan.
  • Efek samping obat (kadang-kadang).
  • Kerusakan pada otak (karena ensefalitis, stroke, penyakit Alzheimer).

Gejala

Penderita mengalami kesulitan untuk tertidur atau sering terjaga di malam hari dan sepanjang hari merasakan kelelahan.

Pengobatan

Pengobatan insomnia tergantung kepada penyebab dan beratnya insomnia.
Orang tua yang mengalami perubahan tidur karena bertambahnya usia, biasanya tidak memerlukan pengobatan, karena perubahan tersebut adalah normal.
Penderita insomnia hendaknya tetap tenang dan santai beberapa jam sebelum waktu tidur tiba dan menciptakan suasana yang nyaman di kamar tidur; cahaya yang redup dan tidak berisik.
Jika penyebabnya adalah stres emosional, diberikan obat untuk mengurangi stres. Jika penyebabnya adalah depresi, diberikan obat anti-depresi.
Jika gangguan tidur berhubungan dengan aktivitas normal penderita dan penderita merasa sehat, bisa diberikan obat tidur untuk sementara waktu.

 Durasi Tidur dan Kematian

 

Sebuah survei dari 1,1 juta penduduk di Amerika yang dilakukan oleh American Cancer Society menemukan bahwa mereka yang dilaporkan tidur sekitar 7 jam setiap malam memiliki tingkat kematian terendah, sedangkan orang-orang yang tidur kurang dari 6 jam atau lebih dari 8 jam lebih tinggi tingkat kematiannya. Tidur selama 8,5 jam atau lebih setiap malam dapat meningkatkan angka kematian sebesar 15%. Insomnia kronis - tidur kurang dari 3,5 jam (wanita) dan 4,5 jam (laki-laki) juga dapat menyebabkan kenaikan sebesar 15% tingkat kematian. Setelah mengontrol durasi tidur dan insomnia, penggunaan pil tidur juga berkaitan dengan peningkatan angka kematian.

 Referensi

  1. ^ Mayo Clinic > Insomnia > Complications By Mayo Clinic staff. Retrieved on May 5, 2009
  2. ^ Rowley, James A.; Nicholas Lorenzo Insomnia. eMedicine from WebMD. Diakses pada 13 November 2008. Kutipan: That insomnia is a symptom, not a disease, is important to note; ....
  3. ^ Insomnia Behavioural and Cognitive Intervention. (pdf) WHO. Diakses pada 13 November 2008.

Kamis, 04 November 2010

Game Legend of the Dragoon

Sumber : GooGle, Game Faqs



Profil Pemain


~-~-~-~-~-~-~-~-~-~-~
  
----- ----- Dart~-~-~-~-~-~-~-~-~-~-~
Elemen: Api
Bio:Dart adalah karakter utama The Legend of Dragoon. Dia tinggal di kotaSeles, tetapi pada quest untuk membunuh "Rakasa Hitam" yang menghancurkan nyakampung halamannya ketika ia masih kecil. Dia sangat dekat dengan Shana, tapi ia melihat dirinya sebagaiadik, bukan kekasih. Dart adalah heroik, dan keras kepala. Dia tidak akan berhentisampai ia selesai apa yang dia mulai.
Kekuatan:Dart adalah salah satu karakter paling seimbang dalam permainan. Ia baik di hanyatentang apa saja, tetapi tidak unggul dalam hal apa pun. Ia adalah kuat secara fisik;kuat maka kebanyakan karakter. Dia memiliki HP yang layak, sekali lagi, tinggi maka kebanyakan.sihir Nya adalah sekitar rata-rata sekalipun. Dia tidak unggul dalam hal itu, dan Anda akanmungkin ingin menggunakan serangan fisik yang lebih kemudian serangan gaibnya sebagaimanaadalah. Dengan senjata di kemudian hari penambahan nya bisa naik melewati 1.000 kerusakan. Dan diamemiliki beberapa Dragoon yang sangat kuat Mantera juga. penambahan pertamanya sedikitmudah. Dia memiliki jangkauan paling beragam peralatan di seluruh permainan.
Kelemahan:Seperti saya katakan sebelumnya, Dart adalah seluruh karakter yang baik. Bahwa daun kecilruang untuk kelemahan. Jika dia punya kelemahan, itu kenyataan bahwa kelaktambahan mungkin sulit bagi beberapa pemain. Dia juga memiliki penambahan yang palinguntuk menguasai sebelum ia mendapat tambahan terakhir. Dia memiliki atribut sihir yang layak,tapi dia mungkin tidak akan menggunakannya sebanyak dia akan serangan fisik.





~-~-~-~-~-~-~-~-~-~-~
  
----- ----- Shana~-~-~-~-~-~-~-~-~-~-~
Elemen: Cahaya
Bio:Shana tinggal di kota Seles, dan merupakan teman dekat dengan Dart, siapa dia tumbuhdengan. Dia adalah murni, dan digunakan untuk menjadi babied. Dia belum melihat Dart dalam 4tahun, sejak dia meninggalkan di perjalanan ke mengejar "Rakasa Black". Dia tidakberpengalaman dengan pertempuran dan peperangan, dan begitu dia arther gugupberkelahi dengan Dart. Dia adalah wanita muda cukup ditentukan, dan akan melakukanapa saja untuk mendapatkan orang yang dia inginkan, bahkan jika orang yang menolak untuk mengambil petunjuk apapunapapun.
Kekuatan:Shana adalah pengguna sihir murni. Itu hal pertama yang harus Anda melewatiAnda kepala ketika menggunakan nya. Dia memiliki atribut magic tinggi, dan sangat cepat.Dia baik dengan hampir semua jenis barang serangan. Dia terutama penyembuh,tetapi pekerjaannya dengan sangat baik. Hampir semua kekuatan Dragoon nya adalah penyembuhan, jadi ketikaAnda menggunakan perintah khusus Anda akan dapat menyembuhkan karakter Anda lebih baik.Dia memiliki pertahanan magis yang baik.
Kelemahan:Shana hampir tidak ada kekuatan serangan fisik. Pada semua. sangat sulit baginyauntuk mendapatkan SP, karena dia tidak dapat melakukan Penambahan, dan mendapatkan jumlah set SP perserangan. Dia memiliki pertahanan fisik yang rendah juga, sehingga mudah untuk membunuhnya,terutama ketika Anda menambahkan fakta bahwa ia memiliki HP rendah. armors nya tidak baikmelindungi dia juga. Pastikan untuk memasukkan pertempuran dengan dia di HP tinggi,terutama pada tingkat rendah, dan ketika menghadapi musuh kuat.


 ~-~-~-~-~-~-~-~-~-~-~
  
----- Rose -----~-~-~-~-~-~-~-~-~-~-~

Elemen: Kegelapan
Bio:Rose adalah wanita misterius yang menyelamatkan Dart beberapa kali di seluruhcerita. Dia menyembunyikan segala sesuatu tentang masa lalunya, dan dingin kepada semua orang. Diaterlalu sombong, dan yakin dia lebih baik maka manusia karena diaadalah seorang Dragoon. Dia jauh lebih kemudian apa yang biasanya Anda akan membuatnya keluar untukmenjadi.
Kekuatan:Rose adalah karakter yang kuat, tapi dia pada dasarnya seperti Dart. Dia jugaseimbang, tetapi tidak benar-benar unggul dalam hal apa pun. Dia memiliki HP moderat, sedikitlebih rendah maka Dart, memiliki serangan yang baik, tapi sekali lagi, sedikit lebih rendah Dart.Sekarang jika kita akan terus membandingkan dia Dart (yang siapa diadibandingkan dengan yang terbaik), Anda akan melihat banyak kesamaan. Pertama, sementara Dartlebih unggul secara fisik, Rose lebih kuat ajaib, dengan layak ajaibserangan. Dia memiliki kecepatan yang baik juga. Terakhir, semua tambahan nya agak mudahuntuk belajar, dan menguasai, bahkan untuk pemula-uber. Dia memiliki beberapa Magical besarpertahanan, dan beberapa peralatan terbaik dalam permainan.
Kelemahan:Sedangkan seimbang, Rose memiliki cukup beberapa kelemahan. Untuk satu, dibutuhkanselamanya untuk mendapatkan senjata baru / Armor untuknya. Anda biasanya hanya mendapatkan 1-2 disk,dan kadang-kadang senjata / armor tidak begitu kuat seperti yang Anda harapkan merekamenjadi. Dia memiliki HP rendah maka banyak karakter lain, membuatnya mudahuntuk membunuh. pertahanan fisik Rose adalah sedikit di sisi rendah, tapi tidaksangat rendah. Terakhir, ia memiliki beberapa mantra Dragoon terburuk dipermainan. Sementara satu atau dua dari mereka yang baik, di akhir permainan, mereka akan menjadipraktis tidak berguna. Fakta terburuk tentang Rose adalah kurangnya jumlah nya barutambahan awal, dan akhir dalam permainan. Awal dibutuhkan selamanya untuk mendapatkan diatambahan baru, dan dia tidak akan memiliki yang baru melalui Disk 3 dan 4.





~-~-~-~-~-~-~-~-~-~-~
 
----- Lavitz -----~-~-~-~-~-~-~-~-~-~-~
Elemen: Angin
Bio:Lavitz bertanggung jawab atas ksatria Pertama Vale, ibukota Basil. Dia adalahberteman baik dengan Raja Albert dirinya sendiri, dan dibesarkan dengan dia. Lavitz Ayahjuga pernah bertugas di ksatria Pertama, dan adalah idola Lavitz's. Sebagaiksatria, Lavitz adalah mulia, dan peduli lebih banyak untuk orang-orang kemudian keselamatan sendiri.Dia baik dalam hati dan jiwa.
Kekuatan:Lavitz terutama untuk serangan fisik. Semua penambahan, bahkan ia lalusatu, agak lambat, dan mudah dilakukan. Mereka juga sangat kuat, terutamadi awal permainan. Dia memiliki pertahanan fisik yang sangat baik, sehingga ia tidak mengambil sebagaibanyak kerusakan seperti itu. Awal, itu agak mudah baginya untuk mendapatkan SP, sejakPenambahan ia belajar di tingkat rendah. Beberapa orang menganggap Storm Blossom yangterbaik keterampilan dalam permainan.
Kelemahan:kelemahan utama Lavitz adalah fakta bahwa ia lambat. Jika Anda bisa mengabaikan itu,Anda harus melihat bahwa sihirnya hanya rata-rata, dan bahwa Dragoon Magicsadalah cara terlalu mahal. Kebanyakan dari mereka adalah 20 MP. Tidak ada 10 MP, berarti diaberjalan melalui MP nya jauh lebih cepat maka karakter normal akan. Nya ajaibpertahanan hanya rata-rata juga. masalah utamanya adalah kurangnya magiskekuasaan. Tetapi jika Anda bisa melihat masa lalu itu, maka Anda dapat dengan mudah menemukannya awesome.





~-~-~-~-~-~-~-~-~-~-~
 
----- Albert -----~-~-~-~-~-~-~-~-~-~-~
Elemen: Angin
Bio:Albert adalah Raja Basil, dan dan keponakan dari Kaisar Doel, siapa dia diperang dengan. Dia berteman baik dengan Lavitz, yang bertanggung jawab-Nya PertamaKsatria. Ia mungkin muda, tapi dia cukup kompeten dengan pemerintahannya.Baru-baru ini, karena tingkat perang telah meningkat, ketegangan-nya meningkat, dania telah mempekerjakan membantu misterius. Ayahnya dibunuh oleh Doel, dan diadiletakkan di takhta pada usia muda.
Albert menggantikan Lavitz. Lihatlah Kekuatan dan Kelemahan untuk Lavitz saatmencari Albert.
Satu catatan kecil sekalipun, perubahan Blossom Storm Lavitz untuk Storm Rose denganAlbert. Dan juga, melalui penambahan Albert JAUH lebih sulit untuk menarik dari kemudian Lavitz'sadalah. Mereka lebih cepat, dan unrelentless.
Lain kemudian itu, ia pada dasarnya sama dengan Lavitz. Dia bahkan mendapatkan Lavitz'sstatistik dan tingkat.





~-~-~-~-~-~-~-~-~-~-~
  
Meru ----- -----~-~-~-~-~-~-~-~-~-~-~
Elemen: Air
Bio:Meru adalah seorang wanita muda spunk, yang keinginan untuk petualangan dan perjalanan liar. Diakurang ajar, dan pasti melakukan hal-hal sebelum ia berpikir mereka melalui. Dia tampakmuda, dan tindakan itu, tapi dia lebih maka dia akan dipotong. Dia akan melakukanapa saja untuk pesta, bahkan resiko hidupnya bepergian dengan orang-orang dia tidaktahu.
Kekuatan:Meru adalah BY FAR karakter paling diremehkan di seluruh permainan. Dia adalahkarakter tercepat di seluruh permainan, dan dia memiliki sihir tertinggi kedua, atautertinggi, tergantung pada apa yang Anda telah dilengkapi. Dia adalah salah satu penyembuh terbaikdalam permainan, seperti kedua Dragoon Eja akan digunakan lebih dari salah satu nyamantra lainnya, terutama di akhir permainan. Dia yang besar dalam menggunakan itemmagis item, dan seringkali memiliki 3 berubah menjadi 1 dari Dart. Hampir seluruh Dragoon nyamantra akan berguna sepanjang seluruh permainan. Dia juga tidak memakan waktu terlalubanyak kerusakan dari sihir.
Kelemahan:Meru hanya layak di menyerang fisik. Sementara penambahan nya (terutamayang terakhir) adalah sangat kuat, mereka bisa sulit karenakontinyu perubahan kecepatan dalam diri mereka. Hal ini juga tampaknya tidak 100 MPhampir cukup baginya. Dia memiliki beberapa dari yang terburuk (jika bukan yang terburuk) fisikpertahanan di seluruh permainan, dan sejauh ini terendah HP semua karakter (ya,lebih rendah maka Shana's). Dia agak mudah untuk membunuh jika Anda tidak memiliki HP membesarkanitem lengkap, dan kemungkinan besar akan mati cukup sedikit.





~-~-~-~-~-~-~-~-~-~-~
 
----- ----- Miranda~-~-~-~-~-~-~-~-~-~-~
Elemen: Cahaya
Bio: Miranda bekerja untuk Ratu Theresa di Deningrad. Dia adalah salah satu dari 4 ratugadis, dan "Maiden of Arms". Theresa "mengadopsi" Miranda sebagai seorang anak, danMiranda telah tinggal di dalam istana Crystal sejak itu. Dia keras kepala dankurang ajar, tapi dia ingin apa yang baik bagi dunia. Dia benar-benar dikhususkan untukTheresa, dan mudah akan menyerahkan hidupnya ke untuknya. Dia memiliki masa lalu yang bermasalah,tapi ia menolak untuk mengakuinya.
Miranda menggantikan Shana dalam pertempuran. Dia memiliki kekuatan dan kelemahan yang sama,dan juga melengkapi busur.
Saat mengganti Shana, Miranda mendapatkan senjata Shana's, baju besi, statistik, dantingkat.
Sebuah catatan khusus, saya telah menemukan bahwa Shana dapat melengkapi beberapa hal yang berbeda makaMiranda bisa. Miranda dapat melengkapi sedikit lebih berat barang kemudian Shana, dan tidak dapatmelengkapi jubah lemah dan gaun.



 ~-~-~-~-~-~-~-~-~-~-~
 
----- Haschel -----~-~-~-~-~-~-~-~-~-~-~
Elemen: Thunder
Bio:Haschel adalah orang tua, tapi itu tidak menghentikan dia dari menjadi mematikan bela diriartis. Dia adalah ahli seni, yang hanya diajarkan di rumahnya kotadari Rogue. Dia meninggalkan kota itu waktu yang lama untuk mencari putrinya, yangmenghilang. Dia bertemu Dart di jalan, dan mereka menjadi teman. Sejak Hascheldan Dart telah berpisah, mereka telah kehilangan sentuhan, tetapi tidak pernah melupakan satu sama lainmisi. Haschel adalah orang berdedikasi, dengan kepalan tangan yang cukup kuat untuk menghancurkanbahkan batu tebal.
Kekuatan:Sementara Haschel adalah karakter alami yang lebih seimbang, dia pasti lebih baikdi menyerang fisik kemudian menyerang magis. serangan kekuatan-Nya cukuptinggi, dan sangat baik untuk musuh yang normal. Dia juga memiliki baik fisik dan magispertahanan. Satu hal yang baik tentang Haschel adalah array lebar senjata.Kedua hanya untuk Dart, Haschel memiliki banyak pilihan dengan berbagai nyasenjata. Dia juga memiliki banyak Penambahan, untuk berbagai ada juga. Dia telahbaik kecepatan.
Kelemahan:Haschel memiliki sedikit lebih rendah maka rata-rata kekuatan serangan magis. Salah satu utamanyamasalah adalah kenyataan bahwa Haschel telah penambahan sangat keras. Sementarapertama dua memulai mudah, mereka menjadi lebih keras dari sana satu keluar. Ini sangatsulit untuk menghafal, karena mereka begitu cepat. Dia tidak memiliki banyak kelemahan,tetapi ia tidak memiliki banyak kekuatan, baik.





~-~-~-~-~-~-~-~-~-~-~
 
----- Kongol -----~-~-~-~-~-~-~-~-~-~-~
Elemen: Bumi
Bio:Kongol adalah salah satu yang terakhir umat-Nya, yang Gigantos. Sementara ia bukanpintar dari kelompok itu, ia setia dan dikhususkan bagi mereka yang menunjukkan bahwa mereka memilikidaya yang lebih kemudian ia, dan mereka yang telah melakukan hal-hal baik baginya. Dia adalahsaat ini bekerja untuk Kaisar Doel, saat ia menyelamatkan kembali ketika dia masih kecil.
Kekuatan:Kingol adalah berlawanan Meru. Dia adalah penyerang fisik MURNI, dan sebagainyadia memiliki serangan tertinggi di seluruh permainan. Dan bukan hanya sedikit lebih tinggi makaorang lain, kita berbicara JAUH lebih tinggi. Dia juga memiliki HP tertinggi, danfisik pertahanan. Dia tidak memiliki banyak Penambahan, dan mereka semuamudah. SANGAT mudah, karena mereka tidak memukul terlalu banyak.
Kelemahan:stat sihir Kongol adalah hampir non-existant. Dia benar-benar tidak hanya beberaparatus kerusakan bahkan dengan serangan ajaib terkuat yang ia miliki. Nya DragoonBentuk dekat tidak berguna juga, karena fakta bahwa ia hanya mendapat 3 serangan,bukannya 5 normal. Ia juga karakter paling lambat di seluruhpermainan. Saya telah melihat Meru mendapatkan 4 serangan off dengan 1-nya, dan ia tidak stat-meningkatkan item. Dan bahkan ketika Anda memiliki Speed Up item pada Kongol, ia akanhanya secepat Dart. Terakhir, pertahanan gaibnya adalah salah satu yang terendah, jikabukan yang terendah, dalam permainan.

Serba Gaara

Kerennya~







Rabu, 03 November 2010


Lucunya~
keren deh yang bikin ^^d

My Idol



Nyohoooo!!! (?)

Saya mau ngenalin chara favorit saya di anime Naruto. Namanya, Sabaku no Gaara. Sebenarnya saya gak tahu apa-apa tentang Gaara sih. Saya gak tahu semua tentang dia. Tapi saya SUKA bangettt.. Saya SUKA semua yang ada pada dirinya. Pokoknya intinya mah, S-U-K-A titik.

Jumat, 01 Oktober 2010


Hai readers!! ini fanfic pertamaku loh. Fanfic ini saya persembahkan untuk seluruh penggemar NaruHina di Indonesia khususnya sahabat saya, Take-chan. Sebelumnya, saya ingin minta maaf bila ada kesamaan ide atau pun kesalahan penulisan.

Fanfic ini terinspirasi dari sebuah game di PS. Tapi isinya gak sama kok. Saya hanya terinspirasi akan pokoknya saja.

Ok tanpa banyak cingcong HAPPY READING!!

Disclaimer        : Mashashi Kishimoto-senpai
Pairing              : NaruHina
Rated               : K+
Warning           : AU, typo, all Hinata POV, dll



Permohonan

Sudah tiga hari aku di sini. Sudah tiga hari pula aku tak melihat dirinya. Mengapa ia tak kunjung datang? Atau ia sudah tidak lagi mempedulikanku? Tiba-tiba ada yang membuka pintu. Kuharap itu dirinya.

“Hinata, kau masih belum makan?” Tanya seorang wanita yang ternyata adalah ibuku.

“Aku tidak mau makan,” jawabku.

“Makanlah. Kalau kau tidak makan, kau tidak akan cepat sembuh.”

“Aku tidak berselera.”

“Kenapa? Ada sesuatu yang kau pikirkan?”

Benar. Ada beribu-ribu pertanyaan di kepalaku mengapa ia belum juga datang menjengukku. Dia, Naruto Uzumaki. Dia adalah adik angkatku. Orangtuanya meninggal empat bulan yang lalu karena kecelakaan. Jadi, orangtuaku mengangkatnya sebagai anak dengan alasan keluargaku memiliki hutang budi terhadap keluarganya. Entah hutang budi apa, aku tak peduli.

“Nanti Naruto akan ke sini,” kata ibuku tiba-tiba.

“Benarkah?” tanyaku antusias.

“Benar. Sekarang, cepatlah makan.”

Dengan semangat aku melahap sarapanku. Rasa makanan ini sungguh tidak enak. Tapi kalau sambil membayangkan Naruto jadi terasa enak.

Saat aku sedang makan, ibuku pergi ke luar entah ke mana dan untuk apa. Tak lama kemudian, ada seseorang yang membuka pintu. Kupikir itu ibuku tapi ternyata… itu Naruto!! Ia datang lebih cepat dari yang aku kira.

“Hai, Hinata!” sapanya sambil tersenyum. Walaupun dia adikku, tapi dia tidak memanggilku kakak karena usia kami hanya terpaut satu tahun.

“Aduh kau ini! Padahal usiamu itu hampir 17 tahun tapi makanmu masih berantakkan,” katanya sambil membersihkan sisa bubur di sudut bibirku menggunakkan tissue.

“Kenapa baru datang hari ini?” tanyaku dengan raut wajah masam. Tapi di lubuk hatiku yang terdalam aku merasa senag karena ia datang.

“Maaf, Hinata. Aku sibuk,” jawabnya santai.

“Sibuk? Memangnya ada hal lain yang lebih penting dari aku?” tanyaku ketus.

“Bicaramu aneh,” jawabnya dengan wajah agak bingung.

“Errr…a…aku…aku kan kesepian,” elakku. Dia tidak boleh tahu kalau aku cemburu terhadap hal lain yang membuatnya jauh dariku

“Hmm…sebagai tanda permohonan maafku, aku membawakanmu ini,” katanya sambil memberikanku sebuah kotak.

“Apa ini?”

“Lihat saja.”

“Es krim!!”

“Eits! Kau baru boleh memakannya jika kau sudah sembuh dari sakit tifusmu,” katanya seraya mengambil kotak es krim yang tadi berada di tanganku.

“Jahat!!”

“Biarin, wuek!” katanya sambil menjulurkan lidahnya.

Kuhabiskan hari ini dengan bercanda bersamanya.

-
-
-

“Malam ini, aku yang akan menjagamu menggantikan kaa-san,” kata Naruto. Hari ini memang hari paling membahagiakan seumur hidupku. Tak tahu kapan akan terulang seperti ini lagi. Asalkan dekat Naruto, aku merasa bahagia.

-
-
-

“Aku tidak bisa tidur, Naruto,” keluhku. Mungkin ini dikarenakan perasaan bahagia yang sedang menjalar di seluruh tubuhku.

“…” Naruto tidak menggubrisku.

“Naruto?” panggilku. Sepertinya dia sudah terlelap di sofa seberang ranjangku.

Kuhampiri ia perlahan. Kupandangi wajahnya yang lugu. Entah sejak kapan aku jatuh cinta padanya. Mungkin sejak pertama kali aku melihatnya. Tiba-tiba raut wajahnya berubah menjadi gelisah.

“Tou-san…kaa-san…jangan pergi…jangan tinggalkan aku…tou-san…kaa-san…”

Kalimat itu berulang-ulang ia gumamkan. Sepertinya ia mengigau. Aku yakin perasaannya sungguh terluka akibat kepergian orangtuanya. Tapi ia tak pernah memperlihatkan ekspresi sedihnya di depanku dan keluargaku. Aku ingin sekali membuatmu bahagia, Naruto. Apapun akan aku lakukan meski harus mengorbankan nyawaku. Aku berjanji.


-
-
-

KEESOKAN PAGINYA

“Wah! Ini luar biasa. Kondisi Hinata berubah drastis. Ia sudah boleh pulang hari ini,” kata dokter yang memeriksaku.

“Benar, dok?” tanyaku gembira.

“Tentusaja. Sepertinya ada sesuatu hal yang membuatmu bahagia. Benarkah itu?” Tanya sang dokter.

“Err…sepertinya, ya.”

“Pantas kondisimu cepat membaik,” kata dokter sambil mengelus kepalaku, ”Kalau sudah di rumah, jaga kesehatanmu dan jangan jajan sembarangan lagi,” tambahnya. Memang sih, aku sakit tifus karena jajan es krim di pinggir jalan. Mataku memang lemah terhadap es krim.

“Tentu saja, dok! Kalau Hinata jajan sembarangan lagi akan kucubit pipi chubby-nya,” kata Naruto dengan cengiran khas-nya

Wajahku langsung memerah. Ternyata ia begitu perhatian padaku.

-
-
-

“Hati – hati ya, Hinata!” kata seorang suster yang mengantarku ke mobil.

”Terimakasih, suster.”

Padahal aku ingin pulang bersama Naruto dengan sepeda motor miliknya tapi berhubung dengan kondisiku yang baru sembuh ini, dokter melarangku. Tou-san dan kaa-san juga langsung pergi menemui rekan bisnis mereka yang katanya dari Amerika. Jadinya aku harus pulang dengan supirku yang membosankan ini. Ku putar musik untuk mengurangi kebosananku. Tak sengaja aku melihat ke arah kaca spion. Mataku membulat melihat bayangan Naruto ada di sana. Ku pikir itu hanya ilusi namun ketika aku menoleh ke belakang, ternyata ini kenyataan.

”Na-Naruto!” panggilku agak ragu. Yang dipanggil hanya tersenyum simpul.

”Pak, tolong berhenti,” pintaku.

Melihat laju mobilku yang kian melambat, raut wajah Naruto berubah kebingungan. Aku segera berlari ke luar menghampiri Naruto.

”Naruto.. a-aku ingin pulang bersamamu...” kataku sambil memandangi aspal jalanan. Aku takut Naruto akan marah mendengar permintaanku. Tapi aku ingin sekali pulang bersamanya.

”Kau ini! Dasar anak nakal!” kata Naruto sambil mencubit pipiku. Sontak wajahku memerah.

Ku pikir ia akan menolak permintaanku namun ia langsung memberiku helm dan jaket yang tadi dikenakannya. Sepertinya itu pertanda kalau ia mengizinkanku menumpang di motornya. Tanpa disuruh, aku segera menaiki motornya sambil tersenyum riang. Ia pun segara memacu motornya meninggalkan mobil dan supirku. Biar kutebak, pasti supirku memasang tampang bengong melihat aksiku barusan.

Perjalanan terasa cepat sekali. Tahu-tahu kami sudah sampai di depan rumah. Apa ini karena aku ingin berlama-lama dengan Naruto atau karena laju motornya yang sangat cepat. Entahlah, mungkin keduanya.

”Istirahat yang banyak ya, kakak!” kata Naruto sambil nyengir kuda seraya mengantarku ke kamar.

”Tumben memanggilku kakak. Atau jangan-jangan kau meledekku, ya!”

”Tidak kok. Kakak cantik deh hari ini. Hehe” godanya sukses membuat wajahku terbakar, ”Dadah,” tambahnya sambil pergi meniggalkanku.

-
-
-


”Selamat pagi, nona Hinata!” sapa salah seorang pembantuku, ”Tumben sudah bangun pagi-pagi begini.”

”Iya. Entah kenapa pagi ini aku bersemangat sekali untuk bersekolah,” jawabku.

”Sudah kangen sama teman-teman, ya?”

”Sepertinya begitu. Hehe,” cengirku, ”Oh iya, Naruto ke mana?”
”Dia sudah berangkat beberapa menit yang lalu.”

”Pagi-pagi begini?”

”Iya. Katanya ia ada urusan.”

”Urusan? Memangnya ada hal lain yang dia urus selain ramen?” candaku. Aneh juga Naruto berangkat pagi-pagi. Biasanya saja dia baru bangun tidur ketika aku selesai sarapan.

”Ah, nona ini sepertinya tahu benar kebiasaan Naruto.”

”Hihi... tidak juga.”

”Silakan sarapan, nona!”

”Terima kasih.”

Sesegera mungkin kuhabiskan sarapanku dan lekas menyusul Naruto ke sekolah. Naruto dan aku sekolah di SMA yang sama namun kami berdeda tingkatan. Kalau aku sudah di tingkat terakhir alias kelas 3, sedangkan Naruto masih kelas 2.

-
-
-

Sesampainya di depan gerbang sekolah, aku bertemu dengan salah seorang temanku yang bernama Ino.

”Pagi, Hinata-chan!” sapa Ino.

”Selamat pagi, Ino-chan!”

”Ini!” Ino memberikanku setangkai bunga lili yang indah.

”I-Ino, apa mak-” belum sempat aku selesaikan kata-kataku Ino sudah pergi meninggalkanku.

”Aneh sekali,” gumamku.

Saat aku sampai di koridor kelasku, aku berjumpa dengan Shikamaru, ketua kelasku.

”Pagi, Hinata!” sapanya.

”Selamat pagi, Shikamaru!”

”Merepotkan,” katanya sambil memberiku setangkai bunga lili.

”Ano, Shi-” belum sempat aku berbicara, Shikamaru sudah pergi meniggalkanku.

Aneh, ini adalah bunga kedua yang ku terima hari ini. Kemudian aku segera menuju kelasku. Sesampainya di kelas, aku segera meletakkan tasku. Tiba-tiba ada seseorang yang menepuk pundakku.

”Selamat pagi, Hinata-chan!” sapa orang yang menepuk pundakku yang ternyata adalah Gaara.

”Selamat pagi, Gaara-kun!” jawabku, ”Ada perlu apa, ya?” tanyaku. Gaara itu kan anak kelas sebelah, untuk apa dia  ke kelasku?

”Tidak ada,” jawabnya santai sambil memberiku setangkai bunga lili.

Belum sempat aku berbicara, dia sudah pergi. Sebenarnya ada apa sih? Mengapa semua orang yang bertemu denganku memberiku setangkai bunga lili? Hal itu pun terus terulang. Hingga bel pulang sekolah, aku sudah memperoleh 14 tangkai bunga lili.

”Sudah jam segini kok aku belum juga dijemput sih?” gerutuku kesal.

Aku sudah sangat kerepotan dengan 14 tangkai lili di tanganku. Sebenarnya hari ini ada apa sih? Aku sungguh tak mengerti. Selama di sekolah pun aku tidak bertemu bahkan melihat Naruto. Aku jadi merindukannya...

”Hmm..,” tiba-tiba seseorang mendehem di belakangku. Sontak aku membalikkan badanku. Namun percuma saja, aku tidak bisa melihat wajahnya karena terhalang oleh bunga yang ku pegang.

”Maaf, a-ada apa, ya?” aku memberanikan diri untuk bertanya walaupun gugup.

”Hn...” jawab orang itu. Sebenarnya itu tidak dapat dikatakan sebagai sebuah jawaban.

”A-ano... sa-”

”Perlu bantuan?” katanya menyela perkataanku.

”Aku-”

”Tutup mulutmu!” nada suaranya begitu tinggi, sungguh membuatku takut.

Tanpa basa-basi ia langsung menarik bunga-bunga lili yang tadi ku pegang. Aku terkejut begitu mengetahui siapa dirinya. Dia adalah Uchiha Sasuke, laki-laki yang menjadi rebutan antara teman-temanku perempuan. Walaupun dia adik kelas, namun ia tetap menjadi pujaan bagi siswi kelas 3, kecuali aku tentunya. Aku kan hanya setia pada Naruto. Kalau Sakurua, Ino, dan Karin tahu kalau aku sedang berdua bersama Sasuke pasti mereka akan membunuhku. Sasuke juga merupakan sahabat terbaik Naruto.

”Kau! Ma-mau apa?” tanyaku agak ragu.

”Hn… membantumu,” jawabnya singkat.

”Tapi aku-”

”Sudahlah, aku malas berdebat.”

”Sebenarnya ini ada apa sih? Kenapa tiba-tiba kau mau membantuku? Padahal sebelumnya kita pelum pernah saling bicara satu sama lain.”

”Benar juga, ya! Untuk apa aku repot-repot menolongmu?” katanya sambil memberiku bunga yang tadi ia ambil dari tanganku, ”Ini, ada satu lagi,” tambahnya sambil memberiku setangkai bunga lili. Kemudian ia pun pergi.

Berhubung supirku tak kunjung datang dan aku mulai kelelahan membawa 15 tangkai bunga lili ini, aku putuskan untuk menaruh bunga-bunga ini di lokerku. Sesampainya di loker, aku segera mengambil kunci di saku blazerku dan membuka pintu loker. Kutaruh semua bunga yang ku pegang tadi. Setelah menutup pintu loker, kutemukan setangkai bunga lili yang menempel pada pintu lokerku. Ada suratnya pula.

”Setangkai bunga lili untuk seorang gadis cantik,” gumamku membaca surat itu, ”Apa-apaan ini hah!” geramku.

Aku sudah sangat kesal. Aku sungguh tak mengerti apa maksud semua ini. Walaupun begitu, tadi pipiku sempat memerah saat membaca surat itu. Sebenarnya siapa yang memberiku semua bunga lili ini? Siapa orang yang menulis surat ini? Semua ini membuatku bingung. Apa ini ada hubungannya dengan Sasuke? Tapi tidak mungkin. Sasuke terlalu dingin untuk melakukan hal seromantis ini. Haaah!! Mikir apa sih aku? Aku gak boleh gede rasa seperti ini. Ahh... sudahlah, seiring berjalannya waktu pasti akan terungkap siapa pelakunya. Pemikiranku sungguh berlebihan. Haha...

-
-
-

Aku sedang menikmati es krim blueberryku sembari memegang surat yang tadi menempel di pintu lokerku.

”Setangkai bunga lili untuk seorang gadis cantik,” gumamku membaca surat itu untuk yang ke dua puluh tiga kalinya sejak aku menemukannya.

Hmmm... apa ini sebuah lelucon? Kejadian hari ini benar-benar menyita pikiranku. Pikiranku untuk... untuk... Naruto! Sedari tadi aku tidak memikirkan Naruto gara-gara semua ini. Perasaan, hari ini aku belum melihat Naruto sama sekali. Dia ke mana ya? Hari ini benar-benar hari yang aneh bagiku. Tapi apakah menghilangnya Naruto dari pandanganku ini ada hubungannya dengan semua bunga lili itu?

”Atau jangan-jangan semua bunga itu Naruto yang... ah, tidak mungkin,” gumamku sambil menggeleng-gelengkan kepalaku dengan pipi yang sangat merah tentunya.

”Hinata, es krimmu meleleh tuh! Lagi mikirin apa sih?” tiba-tiba ada yang bertanya padaku.

Begitu tahu kalau itu Naruto, aku segera menyembunyikan surat yang tadi kupegang. Ternyata dia muncul juga. Kangen rasanya.

”Eh, surat apa itu? Dari kekasihmu ya?” tanyanya sok tahu.

”Bu-bukan.”

”Bohong. Aku tahu kok siapa yang menulis surat itu.”

”Sungguh? Beritahu aku,” kataku antusias.

”Tak akan.”

”Ayolah, Naruto...,” rengekku menarik-narik lengan bajunya dengan lembut.

”Baiklah, akan aku beritahu,” mataku langsung berbinar, ”Nanti malam pukul sebelas, aku akan mempertemukanmu dangan orang itu.”

”Kenapa harus malam-malam begitu?”

”Itulah peraturannya, kakak,” kata Naruto sambil mencubit pipiku perlahan dan pergi. Tanpa dikomando, pipiku langsung merona.

Jam sebelas malam? Hatiku berdebar tak karuan. Siapa ya orang itu? Berarti Naruto mengenalnya. Huh! Perasaanku jadi campur aduk begini.

Ketika aku sedang tenggelam dalam pikiranku, tiba-tiba ponselku berdering menandakan ada pesan masuk.

Hinata, besok kau kan ulang tahun, kau ingin hadiah apa? Maaf kaa-san dan tou-san tidak bisa pulang hari ini karena ada meeting mendadak. Besok kami baru bisa pulang dan merayakan ulang tahunmu. Kau baik-baik di rumah bersama Naruto.
Kaa-san dan tou-san sayang kalian.

Haah... kenapa di malam yang penting begini kaa-san dan tou-san malah sibuk bekerja? Memang sudah nasibku sendirian begini. Eh? Tunggu dulu. Aku tidak sendiri melainkan berdua. Aku hanya berdua dengan Naruto. Haaaaa... membuat stres saja. Oh iya, nanti malam kan Naruto berjanji akan mempertemukanku dengan...dengan... aaahhh aku tak mau memikirkannya lagi.

-
-
-

”Sekarang sudah jam sebelas malam, tapi Naruto belum kelihatan juga,” kataku sambil mondar-mandir menuggu Naruto.

Tok..tok..

Tiba-tiba ada yang mengetuk pintu kamarku.

”Kaukah itu, Naruto?” tanyaku

”Ya.”

”Tu-tunggu se-sebentar, aku sedang siap-siap,” kataku berbohong. Aku sungguh tidak siap. Jantungku berdebar sangat keras.

Tiba-tiba pintu kamarku dibuka secara paksa oleh Naruto. Aku yang sangat kaget ini hanya bisa terpaku menatap lantai. Tanpa basa-basi, Naruto langsung menarik tanganku.

”Pe-pelan pelan Naruto,” kataku lemah.

”Kau ingin bertemu dengannya?” katanya sambil menghentikan langkahnya dan menatapku.

Aku tidak menjawab ataupun membalas tatapannya. Aku hanya bisa mengangguk kecil. Setelah melihat anggukkanku, Naruto melanjutkan aktifitasnya tadi, yaitu menarik tanganku. Dia berjalan sangat cepat. Aku berusaha menyeimbangkan langkahku. Setelah sampai di teras rumah, kami segera menaiki sepeda motor Naruto yang dari tadi sudah bertegger.

”Pakai ini,” perintah Naruto sambil memberikanku sebuah helm, ”Ayo naik,” perintahnya lagi.

Aku segera memakai helm dan menaiki sepeda  motornya perlahan. Begitu aku naik, Naruto langsung memacu motornya dengan kencang sehingga aku kaget dan dengan refleks memeluk tubuhnya erat. Jantungku berdebar semakin cepat seiring laju motor Naruto yang juga semakin cepat. Jantungku terus berdebarsemakin kencang hingga rasanya ingin meledak. Tak lama kemudian, kurasakan laju motor Naruto semakin melambat hingga akhirnya berhenti. Aku segera turun dan melepas helm yang kukenakan tadi.

”Su-sudah sampai?” tanyaku.

”Ya,” jawab Naruto singkat setelah melepas helmnya.

”Mmmm... mana o-orang it-itu?”

”Masa kau tak bisa melihatnya?”

Melihat? Melihat siapa? Yang ku lihat di sini hanya sebuah bukit kecil di mana kita sedang berpijak dengan banyak pepohonan di sekelilingnya, jalanan yang tadi kita lewati, bintang-bintang yang indah, mesin minuman di ujung jalan sana yang suasananya cukup ramai, dan Naruto... Naruto... Na... Naruto? Akh.. mana mungkin!

”Me-melihat a-apa?” tanyaku kemudian.

”Mmmm... selamat ulang tahun ya!” kata Naruto tersenyum simpul, ”Ini bunga ke tujuh belasmu,” tambahnya sambil memberiku setangkai bunga lili.

”A...a...ja-jadi ini se-semua....,”aku tak dapat melanjutkan kata-kataku.

”Selamat ulang tahun ya,” ucapnya lagi.

”Ta-tapi kan ulang tahunku be-”

”Lihatlah, sekarang sudah jam dua belas lewat satu menit.”

”Ah, benar juga.”

”Hinata.”

”Ya?”

Tanpa aba-aba Naruto langsung memelukku. Aku tak tahu apa yang sebenarnya terjadi hari ini. Apakah ini mimpi? Hari ini Naruto memberikanku 17 tangkai bunga lili dengan cara yang sungguh romantis. Apa ini mimpi? Apa ini hanya khayalanku saja? Aku harap ini kenyataan. Tapi aku rasa ini memang kenyataan.

”Hinata,” panggil Naruto lagi sambil melepas pelukannya.

Aku tidak dapat menjawab panggilanya karena sangat ketakutan. Naruto menatapku sangat tajam jadi aku menutup mataku rapat-rapat.

”Hinata aku-” Naruto menghentikan kata-katanya.

Aku membuka kedua mataku menanti lanjutan kata-katanya.

”Mmm...ini hadiah ulang tahunmu,” lanjutnya sambil melepas tangannya dari pundakku dan memberikanku sebuah kotak berwarna hitam dengan pita ungu manis bertengger di atasnya.

Jantungku sempat berhenti sejenak ketika menanti lanjutan kata-katanya. Tapi ternyata hanya itu lanjutannya. Kupikir... ah, sudahlah. Aku pun segera menerima kotak kecil itu.

”Apa ini?” tanyaku.

”Bukalah dulu.”

Setelah kubuka, ternyata di dalamnya ada sebuah kristal berbentuk bintang.

”Indah sekali,” kataku.

”Itu adalah kristal permohonan.”

”Permohonan?”

”Iya. Jika kau menginginkan sesuatu, kau tinggal menyebutkan permohonanmu di dalam hati saat bintang jatuh sambil menggenggam kristal itu. Maka permohonanmu akan terkabul,” jelas Naruto.

”Bernarkah itu?”

”Aku juga tidak tahu. Itu kata ibuku. Dulu ibuku yang memberikan kristal itu sebagai hadiah ulang tahunku yang ke-10. Kau coba saja. Nanti kalau berhasil, beritahu aku, ya!” katanya, ”Oh iya, kristal itu hanya bisa digunakkan satu kali,” tambahnya.

”Kau ini. Apa aku bisa mempercayai ucapanmu?”

”Jangan percaya pada ucapanku, tapi percayalah pada hatiku.”

”Eh?”

”Hmmm... ano, di sini cukup dingin. Aku akan membeli minuman hangat di mesin minuman dulu,” katannya langsung pergi menuju mesin minuman di ujung jalan sana.

Naruto tadi bilang apa? Percaya pada...pada... pipiku langsung memerah mengingat ucapannya tadi. Saat sedang tenggelam pada pikiranku, tiba-tiba ada bintang jatuh.

”Apa aku harus memohon sekarang?” gumamku, ”Harus.”

Kapan lagi ada bintang jatuh? Peristiwa itu sangat jarang aku lihat, jadi aku harus memanfaatkan kesempatan ini.

Aku mohon...mo-mohon... apa ya keinginanku? Aku sungguh bingung. Tapi kemudian...aku ingin Naruto bisa bertemu dengan orang tuanya. Kalimat itulah yang keluar dari hatiku. Aku ingin Naruto bahagia. Dan yang bisa membuat Naruto bahagia mungkin dengan bertemu orang tuanya.

Setelah menyampaikan permohonan, aku segera menoleh ke arah mesin minuman. Aku melihat kerumunan orang yang banyak sekali. Karena penasaran, aku pergi ke sana.

-
-
-

”Permisi, apa yang sedang terjadi?” tanyaku pada salah satu orang.

”Terjadi kecelakaan,” jawabnya.

Kecelakaan? Aku sungguh panik. Aku melihat sesosok tangan berlumuran darah sedang memegang sekaleng kopi sedangkan sealeng kopi yang lain ada tak berapa jauh dari tangan itu. Tubuhku gemetar tak karuan. Aku sungguh takut. Namun aku ingin tahu siapakah pemilik tangan itu.

”Permisi, permisi,” kataku sambil berjalan di antara kerumunan orang.

Oh Tuhan, apakah ini mimpi? Mengapa ini terjadi? Air mataku mengalir deras. Tubuhku terasa lemas sehingga kristal yang kupegang tadi jatuh dan hancur berkeping-keping sama seperti perasaanku yang hancur lebur.

Tangan itu ternyata... milik Naruto. Aku sudah tak kuat lagi menahan berat tubuhku yang kian detik rasanya kian berat. Kepalaku terasa berat hingga akhirnya aku tak melihat apa-apa lagi.

-
-
-

Aku terbangun dari tidurku. Aku masih ingat persis apa yang terjadi kemarin. Karena sebuah 'permohonan' bodohku, secara tidak langsung aku telah membunuh orang yang kucintai.

”TIDAK!!!!!!!”


-TAMAT-




Yosh selese juga akhirnya...
Pasti fic ini ancur deh. Tapi saya sudah berusaha semaksimal mungkin. Itu juga ngetiknya digangguin sama ade yang bawel banget. Yasud tolong tinggalkan review ya!
Akhir kata, terimakasih sudah ingin membaca fanfic saya.